TIP-ON untuk pintu
Kemudahan membuka pintu dengan penyetelan celah pintu yang terintegrasi
Bagian depan tanpa hendel dapat dibuka dengan satu sentuhan menggunakan sistem bukaan mekanis TIP-ON dari Blum. Untuk menutup, cukup tekan pintu furnitur. TIP-ON dikombinasikan dengan engsel CLIP top unsprung yang telah teruji untuk memberikan kualitas gerak terbaik untuk pintu.
Penyetelan kedalaman tanpa alat
Fitur penyetelan (+4/-1 mm) telah diintegrasikan ke dalam unit TIP-ON sehingga bahkan TIP-ON yang dibor memiliki penyetelan celah terintegrasi. Lihat tanda panah pada pin ejektor. Untuk menyetel kedalaman, cukup putar pin ejektor ke kanan atau kiri.
Pilihan yang semakin beragam
Anda selalu bisa menemukan unit TIP-ON yang tepat untuk pintu dan AVENTOS stay lift berkat beragam pilihan warna dan adaptor. Anda dapat memilih antara versi TIP-ON pendek dan panjang, untuk dibor atau dengan pelat adaptor yang disekrup, tergantung pada aplikasinya.
Integrasi mulus
TIP-ON dapat disesuaikan sepenuhya dengan interior kabinet. Fitting tersedia dalam empat warna yaitu silk white, platinum grey, terra black, dan nickel untuk memberi kebebasan dalam mendesain. Fitting berpadu serasi dengan interior furnitur.