
Pull-out shelf lock
Penahan aman untuk rak tarik
Kualitas hidup tidak hanya ditentukan oleh desain, tetapi juga oleh kenyamanan. Itulah sebabnya kami mengembangkan pull-out shelf lock yang praktis untuk rak tarik MOVENTO dan TANDEM. Mekanisme yang tersembunyi dan hemat ruang menahan rak tarik yang terbuka tetap aman di posisinya.

Aplikasi serbaguna
Baik di dapur, kamar mandi, ruang keluarga maupun ruang utilitas, rak tarik tetap terbuka dengan aman di posisi yang dibutuhkan berkat pull-out shelf lock. Tambahkan kualitas gerak terbaik dan tingkatkan kemudahan penggunaan rak tarik dengan teknologi gerak seperti BLUMOTION, TIP-ON BLUMOTION, dan TIP-ON.

Mudah digunakan dan aman
Mekanisme pengunci bekerja dan menahan dengan aman kedua sisi saat rak ditarik sepenuhnya. Pengunci dengan mudah dilepaskan dengan satu tangan berkat batang sinkronisasi. Untuk membuka kunci, cukup angkat tuas.
Studi kasus
Jenis
Pesan pull-out shelf lock untuk melengkapi sistem rel Anda. Potong batang sinkronisasi sesuai lebar rak tarik.

Batang sinkronisasi

Pull-out shelf lock untuk MOVENTO, TANDEM, dan TANDEM 19 mm
Kemudahan pemasangan
Ganti rak tarik Anda dengan pull-out shelf lock hanya dalam beberapa langkah.

Pasang batang sinkronisasi ke unit pengunci.

Posisikan unit rata dengan rak tarik menggunakan alat penanda posisi dan kencangkan.

Pasang elemen pengunci ke rel menggunakan sekrup chipboard atau sekrup sistem.